Pulau Kalimantan akan "di anaktirikan" ? gimana menurut agan ?



------------------------------- THREAD BY Rizky091 --------------------------------

sebelumnya artikel ini tidak bertujuan untuk menjelekkan, mengadu domba, atau apapun. hanya saja, ane mengambil contoh pulau jawa yang sudah maju dalam bidang pembangunan dan fasilitas umum sebagai patokan, dan dari artikel ini ane berharap bahwa pulau kalimantan dan juga pulau lain di indonesia bisa semaju dan sebagus pulau jawa.

jadi ane berharap semoga tidak ada Sara di dalam artikel ini, melainkan menjadi motivasi agar daerah kita yang tertinggal bisa semaju Pulau jawa dan sesungguhnya banyak juga pulau lain yang mengalaminya tapi karena ane tidak tau keadaan disana jadi ane tidak berani menulisnya. dan juga sebagai orang kalimantan ane berharap dengan ini kita bisa berbenah dan memajukan pulau kalimantan ini 

dan Sebelumnya ane Ingin Memperkenalkan diri ane dulu ya gan ane sendiri adalah seorang Anak Sederhana dari Kalimantan Selatan yang Berkuliah di Daerah Istimewa Yogyakarta, ane pun sudah pernah juga ke Daerah-daerah di pulau jawa lainnya, dan ketika melihat kota kota di pulau jawa inipun ane merasa bahwa kami di kalimantan sangat tertinggal entah itu dalam Pembangunan dan Fasilitas gan  

ane sendiri pun sebenarnya Sudah berusaha untuk yakin bahwa Pemerintah akan segera memerhatikan dan memajukan Pulau kami tercinta kalimantan ini, tapi nyatanya, sejak dari ane kecil dan sampai sekarang ane berumur 20 tahunan, ane tidak merasa ada banyak perubahan di Tempat kami ini, jauh halnya dengan yang terjadi di pulau jawa yang selalu di perhatikan dan selalu di lebih dahulukan dalam pembangunan dan fasilitas umum. 

Jujur ane sendiri dan ane pun juga yakin bahwa tidak hanya ane tapi hampir semua Orang di kalimantan juga Merasa seperti pulau kami ini di Anak tirikan dan tidak terlalu di perhatikan oleh Pemerintah Pusat 

Artikel Terkait:

JAKARTA - Wakil Gubernur Kalimantan Selatan Rudy Resnawan mengakui, selama ini pembangunan infrastruktur di daerah dan khususnya se-Pulau Kalimantan cukup tertinggal jika dibandingkan Pulau Jawa. Padahal, pulau Kalimantan yang menghidupi pulau Jawa. 

"Selama ini Kalimantan selalu ketinggalan dari pulau Jawa padahal Kalimantan lah yang selama ini menghidup Jawa," tegas Rudy dengan nada sedih, usai bertemu Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Kantor Presiden, Jakarta, Rabu (15/4/2015).

Rudy menjelaskan, ketertinggalan pembangunan infrastruktur ini terlihat dari sulitnya mendapatkan energi. Padahal, Kalimantan adalah pulau penghasil energi, mulai dari minyak, gas hingga batu baru.
"Kami selalu langka BBM dan selalu mahal padahal kami adalah penghasil. Kami tak ingin terjadi lagi, kami daerah penghasil tapi langka bagi masyarakat kami. Kalimantan ini adalah provinsi-provinsi Republik Indonesia," paparnya.

Rudy bersama gubenur se-Kalimantan menginginkan adanya keadilan dan percepatan pembangunan wilayah Kalimantan.

"Dengan keberadaan forum ini, forum lima gubernur se-Kalimantan bisa memberi kenyataan bukan hanya pemberi harapan palsu dan selama ini lambat berjalan," tukasnya.

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Pembangunan di Kalimantan dinilai masih jauh tertinggal jika dibandingkan dengan pembangunan di Sumatera, apalagi di Jawa. Potensi daerah yang sangat beragam dalam hal sumber daya alamnya, ternyata belum mampu memberikan pembangunan yang berbasis kerakyatan.

Kondisi seperti ini setidaknya diakui oleh lima gubernur se-Provinsi Kalimantan yang tergabung dalam Forum Kerjasama Revitalisasi dan Percepatan Pembangunan Regional Kalimantan (FKRP2RK) saat berdialog dengan Ketua DPD RI Irman Gusman.

Dalam keterangan yang terima TeropongSenayan, Minggu (3/5/2015), Gubernur Kalimantan Tengah Teras Narang meminta agar proyek pembangunan untuk Kalimantan tidak terlambat di pemerintah pusat hanya karena persoalan administratif. Sebab, Kalimantan saat ini membutuhkan refokusing dan percepatan pembangunan.

“Era migas dan era kayu sudah berlalu, sekarang kami tidak ingin era kejayaan dari sumber daya alam berakhir begitu saja tanpa ada dampak pembangunan yang dirasakan oleh rakyat yang ada di Kalimantan,” kata Teras.

Ketua DPD RI Irman Gusman mengatakan, Kalimantan perlu sebuah masterplan pembangunan yang komprehensif untuk mempercepat laju pertumbuhan di kawasan ini. “Paradigmanya harus diubah, masa depan bangsa ini ada di Kalimantan, untuk itu upaya percepatan pembangunan harus segara direspon oleh pemerintah pusat,” ujar Irman.

Dengan luas wilayah Kalimatan yang mencapai 5,5 kali pulau Jawa, sudah selayaknya pemerintah menyiapkan sebuah gagasan besar untuk pembangunan infrastruktur di pulau Kalimantan.

“Kami mendukung sepenuhnya agar pemerintah menyiapkan masterplan yang komprehensif lintas sektoral untuk Kalimantan. Ke depan, Kalimantan harus menarik banyak pihak untuk berinvestasi,” katanya. (al)

---------------------------------------------------------------------------------------------

Setelah Membaca yang di atas mungkin agan-agan pada bingung dan nanya, emang kenapa sih orang kalimantan merasa bahwa mereka di Anak tirikan ?



Pertama-tama mungkin agan-agan belum tau bahwa sebenarnya pulau Kalimantan adalah penghasil Batu Bara dan Sawit terbesar dan juga salah satu penghasil Minyak & gas Terbesar untuk Indonesia.

Dan hampir semua hasil yang ambil dari pulau kami ini di kirim ke Pulau lain, dan kami penduduk sini tidak begitu merasakan manfaat dari Batubara, sawit, atau Migas itu sendiri, Buktinya di Tempat kami ini Sangatlah Krisis akan Listrik, ane sendiri sering mendengar berita Bahwa Di Pulau lain itu Krisis Listrik, tapi Buktinya Selama ane di Pulau Lain Tidak pernah ada yang namanya Pemadaman bergilir kecuali Ada perbaikan, dan itupun jarang sekali.

sedangkan di tempat di pulau kalimantan sangat sering sekali di adakan Pemadaman, dan bahkan bisa ada yang sampai Setiap Hari entah itu alasannya karena kerusakan atau kurangnya bahan bakar.

and guess what ? ane sendiri menulis artikel Ini dalam keadaan Mati Lampu  
dan apakah agan tau apa yang terjadi karena krisis listrik ini ?

PDAM tidak bisa Berfungsi dan juga harus melakukan Penggiliran dalam mensuplai Air bersih, dan jangan tanya dengan kualitas airnya, Airnya sering keruh gan ! 

Dan yang paling parah adalah ketika keduanya terjadi  

]kedua itu adalah dalam segi pembangunan, pembangunan di pulau kami ini terasa sangat lambat dan seperti hanya mendapatkan sisa-sisa APBN untuk membangun dan memajukan daerah kami.
dan walaupun dilakukan pembangunan maka pembangunan tersebut sering terbengkalai dan sering di terhenti karena kekurangan dana dan alasan lainnya.

pembangunan jalan 


memang tidak semua jalan dalam keadaan rusak, tapi Masih banyak jalan di kota-kota kecil yang jauh dari kata layak, sehingga sangat menyusahkan kami para penduduk sini, sudah banyak yang protes tapi sekali lagi pemerintah kota kami pun tidak bisa berlaku banyak karena proposal dana ini tidak di terima, atau kalau memang di terima pasti perlu beberapa tahun dulu agar bisa di cairkan, sehingga pembangunan di daerah kami ini sangat lambat.



Proses Pembangunan di tempat kami juga lah lambat, contohnya saja pembangunan Flyover, butuh waktu 4-5 tahun bahkan lebih hanya untuk membangun flyover yang bisa di bilang tidak panjang-panjang amat. dan kembali ke masalah dana, pembangunan ini terhambat karena dana tadi yang diminta tidak sesuai dengan dana yang di cairkan sehingga pembangunan pun akhirnya terhambat.



mungkin banyak orang kalimantan pun belum tau tapi akhirnya setelah sekian lama, kita juga bisa merasakan dan menggunakan kereta api sebagai sarana transportasi antar provinsi.
tapi jangan senang dulu, karena yang pembangunan rel baru saja dimulai dan pembangunan ini pasti memerlukan waktu yang tidak sedikit untuk bisa rampung. tapi paling tidak kami sudah bisa mulai mengejar ketertinggalan kita di bidang transportasi.


Comments